Bekuk Fiorentina, AS Roma Jumpa FC Internazionale Di Semi-Final

Rabu, 16 Januari 2013


Stefan Savic (F), Mattia Destro (R) - Fiorentina-Roma - Italy Cup



AS Roma harus bersusah payah untuk bisa lolos dari babak perempat-final Coppa Italia dengan mengalahkan tuan rumah Fiorentina 1-0 di Stadio Artemio Franchi, Kamis (17/1) dini hari WIB.
Gol tunggal dicetak Mattia Destro di babak perpanjangan waktu, tepatnya pada menit ke-97. Di babak semi-final, Giallorossi sudah ditunggu FC Internazionale yang di pertandingan satu hari sebelumnya menang 3-2 atas Bologna.

Kedua tim sebelumnya pernah bertemu di musim ini, yakni di ajang Serie A, dengan kemenangan 4-2 yang didapat AS Roma.

Roma mampu mendapat peluang di awal babak pertama, tepatnya pada menit keenam, lewat aksi Daniele De Rossi, namun usahanya masih melebar di sisi gawang. Enam menit berselang, giliran tuan rumah yang mendapat peluang lewat aksi Stevan Jovetic, namun sepakannya dari dalam kotak penalti masih melambung di atas mistar gawang.

Pada menit ke-28, Destro melakukan permainan brilian. Michael Bradley menguasai bola di tengah lapangan dan mengirimkannya kepada Destro, yang diteruskan dengan sepakan dari luar kotak penalti, namun masih menyamping di sisi gawang.

Alberto Aquilani nyaris memeecah kebuntuan untuk La Vioala pada menit ke-41 lewat tendangan bebas, namun bola tipis di atas mistar gawang.

Di awal babak kedua, Alessandro Florenzi memiliki peluang bagus. Nenad Tomovic melakukan backpass yang lemah sehingga membuat Destro mampu merebut bola dan mengirimkan umpan kepada Florenzi. Sayang, usaha sang gelandang masih bisa diamankan Neto.

Destro kembali mendapat peluang, tepatnya pada menit ke-82. Tendangan kerasnya dari sisi kiri kotak penalti Fiorentina masih melambung di atas mistar gawang. Saat babak kedua akan berakhir, ia kembali mendapat peluang, namun Stefan Savic melakukan penyelamatan gemilang dengan sundulan kepala. Pertandingan harus dilanjutkan dengan babak tambahan waktu karena belum ada pemenang di waktu normal.

Roma akhirnya bisa memecah kebuntuan saat babak tambahan waktu memasuki menit ketujuh.  Bradley mengirim bola kepada Miralem Pjanic, yang kemudian bergerak di sisi kanan dan mengirim crossing datar kepada Destro. Pemain terakhir tidak menyia-nyiakan peluang dan bisa tersenyum di pertandingan ini setelah ia melewatkan sejumlah peluang di babak pertama dan kedua.

Mauro Goicoechea melakukan penyelamatan gemilang atas sebuah usaha Fiorentina dari situasi tendangan bebas. Bola nyaris tipis di atas mistar gawangnya.

Pada menit ke-113, Adem Ljajic sempat mengancam gawang Roma. Usai melakukan tusukan di sisi kiri pertahanan lawan dan mengatasi penjagaan Bradely, ia melepaskan sepakan, yang bisa diantisipasi Goicoechea.

Menjelang akhir pertandingan, permainan berlangsung tampak keras. Pada menit ke-117, Rodrigo Taddei mendapat kartu merah karena pelanggaran keras dan sengaja terhadap pergerakan Borja valero di dekat kotak penalti Roma.

Di pengujung laga, tampak Juan Guillermo Cuadrado (Fiorentina) dan José Rodolfo Pires Ribeiro berselisih setelah keduanya melakukan perebutan bola. Wasit menghadiahi mereka kartu merah karena tidakan yang tidak pantas.

Roma akhirnya bisa mengunci kemenangan dan lolos ke semi-final Coppa Italia.
sumber :http://www.goal.com/id-ID/match/99001/fiorentina-vs-as-roma/report

0 komentar:

Posting Komentar

 

Lorem

Ipsum

Dolor